Banner

Banner
  • Terbaru

    Selasa, 06 September 2016

    Madrasah Tahfizh Ukhuwah SMP-SMA Islam Terpadu Ukhuwah adakan SOGT


    Ukhuwah.sch.id.Banjarmasin-Madrasah Tahfizh Ukhuwah mengadakan pertemuan orangtua siswa dan guru Sabtu, (2/9/2016) yang berlangsung di ruangan aula bersama SMP-SMA Islam Terpadu Ukhuwah.

    Pada pertemuan perdana Orangtua Tahfizh SMP-SMA Islam Terpadu Ukhuwah tersebut menyampaikan agenda diantaranya sosialisasi program-program tahfizh, memperkenalkan para guru tahfizh dan pengurusnya.

    Pertemuan yang dihadiri 150 orangtua siswa tersebut juga menghadirkan penceramah yakni Ust. Zainal Abidin untuk memberikan tambahan semangat kepada orangtua dalam mendukung anaknya untuk menghafalkan Al-Qur'an.

    "Di hari kiamat nanti kedua orangtua akan diberikan mahkota oleh Allah, karena telah memiliki anak yang hafal Al-Qur'an," tutur Ust. Zainal kepada orangtua yang menghadiri acara SOGT SMP-SMA Islam Terpadu Ukhuwah.

    Silaturahmi Orangtua Siswa dan Guru Tahfizh tersebut diselenggarakan secara berkala, sebagai wadah untuk memberikan informasi tentang perkembangan dan evaluasi pelaksanaan tahfizh ukhuwah.

    Kepala Tahfizh Ukhuwah Ust Rudi Firdaus memberikan apresiasi atas terlaksananya agenda tersebut dan berharap apa yang telah dihasilkan dari pertemuan tersebut membawa kebaikan bagi para peserta didik, guru dan juga orangtua siswa.

    "Terimakasih kepada Ketua Yayasan Ukhuwah, Direktur Pendidikan, para guru tahfizh dan juga orangtua siswa atas dukungannya sehingga terlaksana acara SOGT," ujar ust. Rudi di ruang kerjanya baru-baru ini. (rqh).

    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Madrasah Tahfizh Ukhuwah SMP-SMA Islam Terpadu Ukhuwah adakan SOGT Rating: 5 Reviewed By: situkhuwah
    Scroll to Top