Banner

Banner
  • Terbaru

    Senin, 11 September 2017

    Ayo Tutup Aurat, Siswi SDIT Ukhuwah Jaring Warga Yang Belum Syar'i


    Ukhuwah.sch.id. Banjarmasin - Siswi kelas 6 SD Islam Terpadu Ukhuwah memakaikan pakaian layak pakai kepada beberapa warga yang melintas di jalan tol lingkar dalam tidak jauh dari lokasi sekolah, Sabtu (9/9/2017) pagi hari.

    Hal ini mereka lakukan usai mengikuti kegiatan Malam Bina Iman dan Taqwa (MABIT) yang diikuti oleh seluruh siswi kelas 4-6 SDIT Ukhuwah.

    Menurut Eritha selaku salah satu panitia Mabit putri saat itu menyampaikan bahwa pemakaian baju yang syar,i kepada beberapa warga mengacu kepada SKL (Standar Kompetensi Lulusan) tentang menutup Aurat.

    "Para siswa diajarkan untuk mensyiarkan kewajiban menutup aurat khususnya kepada kaum Hawa" tutur Eritha.



    Usai Syuruk, lanjutnya, kami mengajak beberapa siswa berjalan kaki dan menjumpai warga sekitar Ukhuwah dan jua warga pasar lokasi, lalu dengan sopan meminta izin untuk memasangkan baju yang sudah disiapkan untuk mereka pasangkan langsung.

    "Kegiatan tersebut sekalian guna menanamkan sedekah di pagi hari" pungkasnya (rqh).
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Ayo Tutup Aurat, Siswi SDIT Ukhuwah Jaring Warga Yang Belum Syar'i Rating: 5 Reviewed By: situkhuwah
    Scroll to Top